Tips & Trik
Urutan yang Benar Saat Mengisi BBM Mobil
Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) menjadi tempat yang akrab dalam kehidupan sehari-hari kita sebagai pengguna mobil.
Saat mobil ‘haus’ karena kekurangan bahan bakar, pasti kita akan segera menuju ke SPBU terdekat. Namun, sudah tahukah Anda bagaimana prosedur pengisian bahan bakar di SPBU yang benar?
Hal ini penting untuk diketahui demi keamanan dan kenyamanan bersama. Sebab tak jarang banyak sekali insiden yang kita temui di SPBU.
Entah itu pemilik mobil yang main tancap gas saja padahal nozzle SPBU belum dicabut dari tangki, atau BBM yang bocor akibat tangki mobil tidak ditutup dengan rapat.
Oleh karena itu, Nusa Toyota coba memberikan tips bagaimana urutan mengisi bahan bakar yang benar dan aman di SPBU. Berikut urutannya:
Matikan Mesin Mobil
Mau apapun jenis mobil Anda, pastikan mobil dalam keadaan mati saat hendak mengisi BBM di SPBU.
Sebab mesin kendaraan yang masih menyala memiliki aliran listrik statis yang bisa memicu arus di dekat selang nozzle BBM jadi tidak stabil. Jika ini terus dibiarkan, akan muncul percikan api yang tentu saja berbahaya bagi orang-orang di dekatnya.
Klik Tuas Pembuka Tangki Bensin
Kalau mesin mobil sudah mati dan berada di posisi yang paling dekat dengan nozzle BBM, barulah Anda bisa memencet tombol tuas pembuka tangki bensin kendaraan Anda.
Sebaiknya Anda tidak disarankan untuk membuka tuas tangki bensin saat masih mengantre demi menghindari orang iseng yang mungkin bisa membuka tangki tanpa sepengetahuan Anda.
Isi Bensin Secara Teliti
Sebelum mengisi bahan bakar, ada baiknya Anda selalu mengamati volume awal pada indikator kendaraan. Jika sudah terbiasa, nantinya Anda akan tahu sendiri seberapa banyak volume bensin bertambah untuk pengisian di harga tertentu.
Hal ini perlu untuk dipahami demi menghindari oknum-oknum SPBU nakal yang mungkin saja mengurangi takaran volume bensin.
Tutup Kembali Tangki Pengisian Bensin
Jika proses pengisian BBM sudah selesai, pastikan tangki pengisian bensin tertutup dengan rapat sebelum Anda membayarnya dan melanjutkan perjalanan. Pastikan sudah terdengar bunyi ‘klik’ dari tangki bensin demi meminimalisir kebocoran saat di perjalanan.
Nah itu tadi urutan mengisi bahan bakar yang benar di SPBU versi Nusa Toyota. Semoga tips artikel otomotif kali ini semakin membuka wawasan Anda mengenai dunia otomotif ya Nusa Toyota Family.
Toyota, Let’s Go Beyond