News

Menengok Kecanggihan Automatic High Beam di Fitur Keamanan Toyota Safety Sense

Lampu menjadi salah satu bagian penting pada sebuah mobil. Tak cuma berfungsi sebagai alat penerangan, lampu mobil juga memiliki peranan lain sebagai penunjang keselamatan berkendara.

Dan lewat inovasinya, Toyota mampu menghadirkan teknologi canggih bernama Automatic High Beam (AHB)AHB ini sendiri merupakan salah satu fitur yang ada di teknologi keselamatan mobil Toyota yang dinamai Toyota Safety Sense (TSS).

Lampu mobil Toyota yang sudah dilengkapi dengan teknologi Automatic High Beam dapat disesuaikan pancaran sinarnya secara otomatis dalam kondisi tertentu. Adapun cara kerja fitur ini sendiri menggunakan sensor yang berada di lampu utama.

Sorot lampu utama mobil dengan teknologi AHB akan menyesuaikan dengan kondisi yang ada di depan mobil. Misal jika ada mobil yang datang dari berlawanan arah, maka otomatis sorot lampu akan turun untuk menghindari silau di lawan arah.

Namun apabila jalanan di depan mobil lowong dan tidak ada kendaraan sama sekali, maka sorot lampu utama akan naik secara otomatis menerangi jalan. Sorot lampu bisa naik dan turun secara otomatis berkat kehadiran sensor pintar.

Dan salah satu mobil Toyota yang sudah dilengkapi dengan teknologi Automatic High Beam ini adalah Toyota Alphard edisi terbaru.

Rasakan kecanggihan fitur Automatic High Beam di mobil Toyota terbaru, dengan memilih unitnya di dealer Nusa Toyota.

Untuk informasi selengkapnya mengenai mobil apa saja yang sudah dilengkapi dengan Toyota Safety Sense, silakan hubungi Halo Nusa Toyota di 0822-5225-5870 (Whatsapp). Staf kami yang ramah siap menjawab segala kebutuhan Toyota Anda.

Nusa Toyota Selalu Membantu

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close
Close