News

Tiga Fitur Pendukung Ini Bikin Eksterior Toyota Yaris Cross Makin Memukau

Toyota Yaris Cross Hybrid resmi meluncur di Indonesia pada pertengahan 2023 ini. Masuk ke dalam segmen SUV, mobil satu ini begitu memukau lewat tampilan di bagian eksterior serta fitur pendukungnya.

Pada bagian spion, Toyota Yaris Cross Hybrid sudah menggunakan sistem auto folding dan retractable sehingga spion bisa terlipat secara otomatis saat melewati jalan sempit atau parkir di sebuah titik.

Kemudian beranjak ke bagian belakang, pintu belakang dari Yaris Cross bisa terbuka secara otomatis memanfaatkan sensor dari seamless electric power back door. Fitur canggih ini tentu akan memudahkan Anda untuk memasukkan barang ke dalam mobil, khususnya di momen-momen tertentu saat berbelanja atau hendak bepergian jauh.

Masih di bagian belakang, lampu belakang dari Toyota Yaris Cross sudah LED dengan desain yang atraktif. Selain enak dipandang mata, lampu LED tentu lebih terang daripada lampu halogen dan pengendara di belakang Anda akan semakin awas ketika Anda melakukan manuver pengereman atau mundur.

Miliki segera Yaris Cross Hybrid hanya di Nusa Toyota Kupang. Bocoran harga dari Yaris Cross Hybrid 2023 adalah mulai dari Rp 440 jutaan untuk tipe non GR Sport dan RP 450 juta untuk GR Sport package.

Informasi lebih lengkap perihal uang muka, cicilan atau penjadwalan sesi test-drive, silakan hubungi Halo Nusa Toyota di 0822-5225-5870 (Whatsapp). Staf kami yang ramah siap menjawab segala kebutuhan Toyota Anda.

All New Yaris Cross HEV, Energize & Activate Now

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close
Close