News
Ini Alasan Kenapa Anda Harus Pakai Toyota Genuine Parts

Secara berkelanjutan, Toyota memiliki komitmen kepada pelanggan setianya agar bisa memiliki pengalaman terbaik saat berkendara menggunakan unit Toyota.
Salah satu faktor yang bisa mewujudkan komitmen tersebut adalah dengan menggunakan suku cadang asli yang biasa disebut dengan Toyota Genuine Parts.
Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan apabila menggunakan spare part original Toyota ketimbang produk aftermarket. Berikut ini adalah beberapa keuntungan tersebut:
Memiliki jaminan keaslian serta sesuai dengan spek mobil Toyota
Toyota Genuine Parts dibuat dengan memperhatikan spesifikasi yang memadai sesuai jenis mobil Toyota. Hal ini menjadi keunggulan tersendiri dibandingkan dengan produk-produk aftermarket yang biasanya dibuat secara tidak teliti dan hanya mementingkan keuntungan semata saja.
Umurnya lebih panjang
Karena dirancang sesuai dengan standar pabrikan Toyota, bisa dipastikan umur dari Toyota Genuine Parts jauh lebih panjang dibandingkan dengan spare part imitasi/aftermarket. Meski harganya lebih tinggi, hal tersebut berbanding lurus dengan umur dari si spare part ini. Lebih pilih mana, harga tinggi namun awet atau harga murah tapi Anda harus berulang kali mengganti spare part yang tidak ori?
Mudah dipasang dan jaminan keamanannya lebih tinggi
Berkat pembuatannya yang memperhatikan spesifikasi jenis-jenis mobil Toyota, maka Toyota Genuine Parts pun lebih mudah dipasang ke kendaraan Anda. Selain itu, Anda akan jauh merasa lebih aman karena Toyota memberikan garansi apabila terjadi kerusakan dini pada kendaraan Anda.
Itu tadi keuntungan yang Anda dapatkan jika menggunakan spare part asli milik Toyota. Jadi, jangan beli yang imitasi ya Nusa Family!
Toyota ada untuk Anda.