News
Lebih Irit dari Innova Reborn, Ini Dia Konsumsi BBM dari Kijang Innova Zenix Hybrid
Sejak diluncurkan di akhir 2022 lalu, Kijang Innova Zenix langsung mendapatkan atensi dari masyarakat Indonesia. Selain menawarkan kenyamanan level atas, MPV keluarga ini juga memiliki efisiensi BBM yang mumpuni berkat dukungan mesin berteknologi Hybrid.
Kijang Innova Zenix Hybrid hadir dengan mesin TNGA 2.0 L berkode M20A-FXS. Mesin konvensional yang dipadukan dengan motor listrik ini mampu memproduksi tenaga 152 Ps atau 149 tk pada 6.600 rpm dan torsi 19,1 Kgm atau 197,3 Nm pada 4.500-4.900 rpm.
Berkat kehadiran teknologi mesin terbaru di atas, Kijang Innova Zenix Hybrid jauh lebih irit jika dibandingkan dengan pendahulunya yaitu Kijang Innova Reborn Diesel.
Untuk pemakaian di tol dengan kecepatan rata-rata 90 Km/Jam, konsumsi BBM dari Kijang Innova Zenix Hybrid bisa mencapai 22 Km/Liter.
Sementara untuk Innova Reborn Diesel, konsumsi BBM ter-irit yang bisa didapatkan mentok di angka 18 Km/Liter pada penggunaan di jalan tol dengan kecepatan yang sama.
Kijang Innova Zenix bisa dibilang unggul telak dari Innova Reborn jika kita bicara soal efisiensi BBM. Sebab Kijang Innova Reborn Diesel dengan standar EURO4 mengharuskan penggunanya memakai solar Pertadex, yang lebih mahal dibandingkan BBM Bensin RON92 yang menjadi standar Kijang Innova Zenix Hybrid.
Selain itu teknologi Hybrid dari Innova Zenix membuat hasil pembakarannya menjadi jauh lebih ramah lingkungan ketimbang Innova Reborn Diesel.
Bagaimana Nusa Toyota Family? Siap beralih ke energi terbarukan yang ramah lingkungan dengan Innova Zenix Hybrid? Segera dapatkan unit terbarunya hanya di Nusa Toyota!
Untuk informasi test-drive, simulasi cicilan hingga ketersediaan pilihan warna dari Innova Zenix Hybrid, segera hubungi Halo Nusa Toyota di 0822-5225-5870 (Whatsapp). Staf kami yang ramah siap menjawab segala kebutuhan Toyota Anda.
Nusa Toyota Selalu Membantu