News

Servis Makin Mudah di NTT Dengan Toyota Mobile Service

Nusa Toyota Menggelar Roadshow Toyota Mobile Service di Sejumlah Titik di Nusa Tenggara Timur

Dalam upaya memperluas layanan purna jual yang luar biasa dan meningkatkan kenyamanan pelanggan, Nusa Toyota menggelar roadshow Toyota Mobile Service di berbagai titik di Nusa Tenggara Timur pada bulan Agustus 2024.

Rangkaian roadshow ini sengaja kami adakan untuk memudahkan pemilik kendaraan dalam melakukan servis mobil Toyota, tanpa harus mengunjungi bengkel resmi. Roadshow Toyota Mobile Service ini diharapkan bisa menjadi solusi ideal bagi mereka yang memiliki kesibukan tinggi atau tinggal jauh dari dealer resmi Toyota.

Catat tanggal dan lokasinya ya! Roadshow Toyota Mobile Service persembahan Nusa Toyota akan hadir di tiga lokasi strategis, yaitu:

  • Soe: di Jl. Diponegoro No.11 Soe, Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan pada tanggal 5-7 Agustus 2024.
  • Kefa: di Jl. Raya Eltari km.3 Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara pada tanggal 8-10 Agustus 2024.
  • Malaka: di Terminal Betun, Wehali, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka pada tanggal 12-14 Agustus 2024.

Layanan ini tidak hanya menawarkan kemudahan dalam bentuk kunjungan tanpa biaya tambahan, tetapi juga menjamin proses order yang cepat serta perawatan mobil yang dilakukan oleh teknisi yang bersertifikat dan menggunakan suku cadang asli Toyota. Keuntungan ini menjamin bahwa setiap mobil yang diservis melalui Toyota Mobile Service akan mendapatkan perawatan terbaik, sesuai dengan standar kualitas Toyota.

Dengan Toyota Mobile Service, Nusa Toyota berkomitmen untuk menghemat waktu Anda dan memberikan servis yang tidak hanya cepat tapi juga tepat. Jadi, bagi Anda yang berada di atau dekat lokasi yang disebutkan, ayo jadwalkan servis mobil Toyota Anda bersama kami.

Booking sekarang di 0852-3918-1631 atau 0812-3618-5560 (Whatsapp). Staf kami yang ramah dan andal siap membantu menjadwalkan servis mobil Toyota Anda.

Nusa Toyota Selalu Membantu

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close
Close