News
Toyota New Venturer, Hadirkan Kebahagiaan Untuk Keluarga Indonesia
Pada bulan Oktober kemarin, PT. Toyota Astra Motor (TAM) resmi merilis New Toyota Kijang Innova. Terdapat banyak pembaruan di semua varian, termasuk untuk New Venturer.
Apa saja yang berubah dari salah satu mobil favorit keluarga Indonesia ini?
Di sektor depan, terpasang grill baru yang dilengkapi dengan spoiler. Lalu untuk lampu utama, DRL dan juga foglamp, semuanya sudah berjenis LED.
Bergeser ke bagian samping, nampak velg aluminium baru berukuran 17 inci. Pada bagian belakangnya dibekali spoiler, license garnish dan ornamen baru.
Beranjak ke bagian interior, terdapat perubahan yang cukup signifikan di sektor ini.
New Toyota Venturer dibekali head-unit unit 9 inci yang dapat terhubung ke smartphone. Selain itu, layar ini juga sekarang telah dilengkapi fitur NFC, yang akan memudahkan Anda untuk mengecek saldo kartu E-Toll.
Toyota juga menyematkan air purifier (penyaring udara) di New Venturer yang membuat sirkulasi udara di dalam interior mobil menjadi jauh lebih segar dan bersih.
Soal performa, New Venturer mengandalkan mesin diesel 4-silinder inline 2.393 DOHC VNT Intercooler 149 PS dan torsi 360 Nm. Fitur keselamatan yang disematkan pun juga beragam seperti Kamera Parkir, Vehicle Stability Control, dan airbag sebanyak 7 titik.
Jika Anda Nusa Toyota Family masih penasaran berapa harga mobil ini, jangan ragu untuk langsung mengunjungi showroom kami atau Anda juga bisa menghubungi kami di 0822-3583-6736 dan 0812-3618-5560.
Toyota ada untuk Anda.